• Skip to primary navigation
  • Skip to main content

Donny Verdian

superblogger indonesia

  • Depan
  • Tentang
  • Arsip Tulisan
  • Kontak

Cangkir Blirik

12 September 2021 2 Komentar

Cangkir blirik kupakai setiap hari khusus untuk menyesap kopi. Di toilet, di meja kerja, di depan TV, di mana saja. Kopi yang kutuang kepadanya bisa apa saja. Mau sachet-an, mau bijian pokoknya hitam, pahit, wangi: hajar!

Cangkir blirik bagi sebagian orang Jawa memiliki nilai nostalgia. Simbah Buyutku, Simbah Padmodihardjo Putri dulu kalau ngunjuk teh tubruk ya pakai cangkir seperti ini. Bahkan dulu cangkirnya kadang sampai borot (bocor : jw) karena terlalu sering dipakai. Dengan bantuan tukang patri keliling yang datang every now and then, ke-borot-an cangkir pun tertutup dan bisa dipakai kembali.

Semasa tinggal di Jogja dari 1993 – 2008, cangkir blirik beberapa kali kulihat dipakai di warung-warung kecil. Di Angkringan Lik Man, cangkir blirik tidak dipakai untuk menghidangkan minuman tapi untuk ngecom kopi dan teh langsung dari ceret panas sebelum dibagi-bagikan ke gelas untuk dihidangkan.

Tapi sekarang banyak kulihat di linimasa social media, cangkir blirik dipakai di warung-warung tradisional – modern. Penampakannya beradu dengan banyak simbol hedon nan modern. Agak kontras tapi dunia memang gitu kan?

Cangkir ini kubeli di Klaten di hari yang bersejarah, 15 maret 2015, hari terakhirku menatap mata Mama yang sayu. Setahun sesudahnya ia berpulang dalam keabadian.

Cangkir blirik jarang kucuci karena toh kupakai sendiri. Sensasi kerak kopi yang tercipta di permukaan dalam cangkir membuatku semakin menghayati Injil Tuhan, Lukas 11:39 “Kamu orang-orang Farisi, kamu membersihkan bagian luar dari cawan dan pinggan, tetapi bagian dalammu penuh rampasan dan kejahatan.”

Hahaha berlebihan ya? Tapi beneran kok. Setiap menyeruput kopi aku melihat kerak-kerak hitam itu dan memikirkan betapa hidup ini kadang dari luar keliatan keren tapi dalamya penuh kerak pahit. Apalagi hatimu… eh kok tiba-tiba ada kamu?!

Hal terakhir yang kupercaya kenapa aku tak seharusnya mencuci cangkir setiap hari, rasa kopi yang kusesap adalah akumulasi dari endapan kopi yang tak kucuci sekian lama dan.. iya bener katamu… endapan jigong bangun tidurku juga sih…

Sebarluaskan!

Ditempatkan di bawah: Cetusan Ditag dengan:2021, photo

Tentang Donny Verdian

DV, Superblogger Indonesia. Ngeblog sejak Februari 2002, bertahan hingga kini. Baca profil selengkapnya di sini

Reader Interactions

Komentar

  1. Antyo® mengatakan

    13 September 2021 pada 12:21 am

    Waktu kelas nol sampai kelas dua saya masih pakai cangkir blirik.
    Setelah saya dewasa, tahun 2000 dan seterusnya, cangkir enamel ini musim lagi. Kayak camping aja ya. 😁

    Balas
    • Donny Verdian mengatakan

      13 September 2021 pada 10:25 am

      Nggak ada yang baru di bawah matahari (dept store) yang sama, Man :)

      Balas

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

  • Depan
  • Novena Tiga Salam Maria
  • Arsip Tulisan
  • Pengakuan
  • Privacy Policy
  • Kontak
This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish.Accept Reject Read More
Privacy & Cookies Policy

Privacy Overview

This website uses cookies to improve your experience while you navigate through the website. Out of these cookies, the cookies that are categorized as necessary are stored on your browser as they are essential for the working of basic functionalities of the website. We also use third-party cookies that help us analyze and understand how you use this website. These cookies will be stored in your browser only with your consent. You also have the option to opt-out of these cookies. But opting out of some of these cookies may have an effect on your browsing experience.
Necessary
Always Enabled
Necessary cookies are absolutely essential for the website to function properly. This category only includes cookies that ensures basic functionalities and security features of the website. These cookies do not store any personal information.
Non-necessary
Any cookies that may not be particularly necessary for the website to function and is used specifically to collect user personal data via analytics, ads, other embedded contents are termed as non-necessary cookies. It is mandatory to procure user consent prior to running these cookies on your website.
SAVE & ACCEPT